Bola, Jakarta - Nasib Pelatih Sevilla, Jorge Sampaoli, apes benar pekan ini. Setelah timnya tersingkir dari Liga Champions, dia juga disebut terlempar dari bursa calon pengganti Luis Enrique sebagai pelatih Terima Keluhan PSG Soal Laga Kontra Barcelona, Apa Kata UEFA?  

Secara kemampuan, Sampaoli, tak perlu lagi diragukan. Dia adalah peramu taktik tim nasional Cile saat menjuarai Copa America 2015 lalu. Dia baru menangani Sevilla pada awal musim ini setelah pelatih mereka, Unai Emery, memutuskan menerima pinangan PSG.

Dengan terlemparnya Sampaoli, kini Barcelona disebut melirik Pelatih Athletic Bilbao, Ernesto Valverde. Nama mantan pelatih Barcelona, Gerardo Tata Martino, yang sempat menggantikan Tito Villanova, juga muncul ke permukaan. Tata Martino dinilai memiliki urusan yang belum selesai dengan Barcelona karena hanya setahun menangani Lionel Messi cs saat itu.

Baca juga: Kondisi Arsenal Bikin Bellerin Tak Kerasan, Balik ke Barcelona? 

Selain itu, asisten Enrique, Juan Carlos Unzue, juga menjadi kandidat peracik taktik Barcelona. Nama Ronald Koeman serta Jurgen Klopp yang sebelumnya sempat disebut sebagai kandidat kuat justru kini tak lagi terdengar.

Enrique mengumumkan pengunduran dirinya dari kursi pelatih Barcelona pada akhir musim nanti. Dia menyebutkan bahwa dirinya merasa lelah dan membutuhkan istirahat setelah 3 musim mendapatkan tekanan yang berat melatih salah satu tim terbaik di dunia itu.

MARCA|FEBRIYAN